MEDIAINI.COM – Tumbuh menjadi bayi yang sehat dan kuat adalah harapan setiap ibu pada buah hatinya. Untuk itu, memenuhi angka kecukupan gizi si kecil menjadi kewajiban. Sayangnya, tidak semua ibu memiliki waktu luang untuk menyediakan makanan bergizi setiap harinya. Di sini, bubur bayi instan datang sebagai solusi.
Karena tergolong makanan yang instan dan praktis, Anda harus memberikan perhatian khusus. Tanggal kedaluwarsa harus dicek saat memilih produk bubur bayi instan. Sesuaikan bubur berdasarkan usia bayi. Kandungan yang ada dalam produk juga harus dibaca dengan teliti. Pasalnya, di beberapa produk terdapat kandungan susu sapi yang tidak semuanya cocok dengan pencernaan bayi. Ada Sebagian yang justru alergi terhadap susu sapi.
Aturan penyajian dan petunjuk penyimpanan juga diperhatikan, ya, bunda. Hal ini penting agar bubur bayi instan tahan lama dan maksimal saat disajikan.
Deretan Brand Bubur Bayi Instan Terbaik
Di pasaran sudah beredar berbagai macam brand bubur bayi. Kalau bunda kebingungan memilih mana yang terbaik, tim Mediaini.com punya 7 rekomendsi untuk Anda:
1. Nestle Cerelac
Jika membutuhkan bubur dengan tekstur agak padat, produk satu ini solusinya. Mengandung gandum, sayuran, buah, minyak ikan, vitamin, mineral, zat besi, dan yodium, bubur instan ini banyak digemari balita. Bubur yang cocok untuk bayi di atas 1 tahun ini tergolong aman untuk yang alergi susu sapi.
2. Milna Goodmil
Apakah buah hati sedang belajar menikmati makanan padat? Jika iya, Milna Goodmil menjadi produk yang sangat cocok karena teksturnya telah disesuaikan. Milna Goodmill juga memiliki aneka rasa dan bebas kasein dan gluten. Sama dengan Nestle Cerelac, produk ini juga tidak mengandung susu sapi.
Baca juga: Peluang Bisnis Bubur Bayi, Modal dan Analisa Usahanya
3. SUN Bubur Sereal Susu
Bubur bayi satu ini cocok diberikan pada bayi di atas 6 bulan. Terbuat dari bahan-bahan alami seperti ubi ungu, beras merah, brokoli, ayam, kacang hijau, dan pisang. Produk ini sangat digemari bayi. Terdapat juga bahan tambahan seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, susu skim, minyak nabati, serta betakaroten.
4. Promina Bubur Tim Daging dan Brokoli
Produk ini terbuat dari tepung daging, minyak ikan, vitamin, sayuran kering, brokoli, beras, susu skim. Bubur bayi ini tergolong bertekstur padat. Sangat cocok untuk bayi usia 8-24 bulan.
5. Gasol Organic Flour
Khawatir terhadap pengawet makanan? Bubur bayi ini solusinya! Bubuk bubur MPASI untuk bayi usia 6-9 bulan ini diproduksi tanpa pengawet, perasa, pewarna, maupun pewangi buatan. Selain itu, produk yang banyak digemari balita ini juga terbuat dari bahan organik dan benih unggul tanpa hasil rekayasa genetika.
6. Nayz Bubur Bayi Organic
Dalam menyiapkan bubur bayi ini memang tidak bisa instan. Namun, Anda tidak akan kecewa karena mengandung nutrisi yang penting untuk tumbuh kembang buah hati. Anda bisa menyiapkan kumpulan bahan bubur bayi sehat dengan menggunakan slow cooker ataupun dimasak dengan panci di atas kompor.
Satu kaleng Nayz Bubur Bayi Organic bisa digunakan untuk 20 kali saji. Bubur ini sangat cocok untuk bayi usia 6-12 bulan dan dijamin organik.
7. Bubs Organic Baby Puree
Dengan memilih bubur bayi ini Anda tidak perlu meragukan keamanan dan kualitas bahan-bahannya. Produk yang berasal dari Australia ini sudah mengantongi sertifikasi ACO (Australia Certified Organic). Dijamin tidak mengandung zat pewarna, bahan pengawet, serta pemanis buatan. Bubur organik yang cocok diberikan pada balita di bawah usia 1 tahun ini mengandung pisang, bircher muesli, apel, dan mixed berries. (Tri Puspitasari)
Discussion about this post