MEDIAINI.COM – Brand masker wajah lokal kini juga jadi pilihan untuk perawatan. Produk masker wajah lokal yang kini banyak beredar memiliki banyak kelebihan. Pasalnya, tren perawatan wajah atau skincare di Indonesia memang tengah berkembang. Sehingga kesadaran untuk memiliki wajah yang sehat dan terawat sudah menjadi bagian penting demi menunjang sebuah penampilan. Masker wajah lokal pun jadi incaran untuk melakukan perawatan.
Ya, masker wajah sendiri memang memiliki berbagai macam jenis dan varian dengan berbagai kandungan didalam komposisinya. Mulai dari sheet mask, clay mask, peel off mask, exfoliating mask hingga cream masker. Namun penggunaan masker tentunya harus selalu diperhatikan dengan kondisi kulit yang berbeda-beda. Hal ini dikarenakan masker wajah memiliki manfaat yang berbeda yang harus disesuaikan dengan kondisi kulit.
Di Indonesia sendiri ada banyak sekali pilihan brand masker wajah lokal yang tentunya berkualitas. Lalu brand masker lokal mana saja yang jadi rekomendasi?Simak rekomendasi masker wajah komplet dari Mediaini
Baca Juga : DIY Masker Wajah, Perawatan Mudah di Rumah
1. Mustika Ratu
View this post on Instagram
Brand masker wajah lokal ini terkenal dengan produk kosmetik tradisional. Mustika Ratu menawarkan berbagai produk facial treatment untuk perawatan wajah. Salah satunya, Mustika Ratu Masker Bengkoang. Produk masker ini mengandung ekstrak umbi bengkoang, akar manis dan vitamin C yang membantu menyamarkan noda hitam, mencerahkan, meratakan warna kulit yang belang dan mengencangkan kulit. Produk ini aman untuk Anda yang memiliki masalah pada kulit kusam.
2. Ovale
View this post on Instagram
Ovale merupakan brand masker wajah lokal yang memiliki berbagai produk facial yang mudah dan praktis digunakan. Salah satunya, ovale memiliki produk masker berupa sheet mask dan cream masker. Variannya sendiri ada lima produk mulai dari Yam Bean (Whitening), Lemon (Anti-Acne), Cucumber (Oil Control), Avocado (Soften Skin), dan Tomato (Anti Aging). Produk ini sangat mudah dicari dan harganya pun terjangkau.
Baca Juga : Bangun Bisnis Masker Wajah, Ini Modal dan Analisa Usahanya
3. Emina
View this post on Instagram
Rekomendasi produk masker wajah dari Emina ini tentunya cocok untuk berbagai jenis kulit. Varian yang bermacam dan kandungan yang berbeda, tentu saja cocok terhadap tipe-tipe kulit yang beragam.
4. Viva
View this post on Instagram
Menawarkan tiga varian produk masker dari Viva White Clean & Mask, sudah disesuaikan dengan kondisi kulit. Mulai dari kulit berminyak, kulit kering dan semua jenis kulit.
5. Sariayu
View this post on Instagram
Produk masker Sariayu terbagi dua macam bentuk pasta dan bubuk. Kandungan alami yang dimiliki Sariayu mampu menjaga dan merawat kulit secara maksimal. Salah satu masker yang banyak disukai adalah masker beras merah yang mampu menjaga kelembapan kulit. Selain itu mampu merawat kekencangan kulit.
Bagi Anda yang ingin mendapatkan hasil maksimal, maka tidak hanya memakai masker wajah saja yang harus dilakukan, serangkaian perawatan mudah lain seperti mencuci muka dengan pembersih make up dan facial wash juga harus sering dilakukan untuk mendapatkan hasil kulit bersih dan berseri. (Sheila R/Aprilia)
Sumber Gambar : ilustrasi Pixabay
Discussion about this post