MEDIAINI.COM – Printer terbaik 2022 ini paling banyak digunakan kantor dan rumah untuk membantu pekerjaan administrasi dan dokumentasi cepat selesai. Namun, sudah tahukah Anda tentang jenis-jenis printer yang biasanya digunakan orang-orang? Berikut adalah beberapa jenisnya.
Jenis printer yang pertama adalah laserjet. Jenis pertama ini lebih populer disebut printer laser karena menggunakan teknologi laser saat pencetakannya. Lalu untuk proses operasionalnya, laser akan ditembakkan pada benda sejenis drum yang nantinya menjadi tempat untuk membuat pola gambar.
Jenis kedua adalah printer inkjet. jenis kedua inilah yang paling umum digunakan dan paling laris di pasaran. Lalu ada juha printer thermal (POS Printer). Jenis ketiga ini merupakan printer yang wajib Anda miliki jika Anda membuka toko hingga cafe kekinian.
Lalu, di jenis keempat adalah printer DTG (Direct to Garment). Printer keempat ini cocok digunakan untuk Anda yang membuka usaha konveksi. Lalu, ada juga printer plotter. Pada jenis kelima ini digunakan untuk mencetak grafis pada permukaan kertas, vinyl, sticker, dan jenis bahan lain yang ukurannya besar.
9 Rekomendasi Printer Terbaik 2022
Berikut adalah rekomendasi printer terbaik 2022 berdasarkan penelurusan Mediaini dari berbagai sumber.
1. Canon IP2770

Rekomendasi pertama dari Mediaini adalah Canon IP2770. Printer terbaik 2022 ini mampu menghasilkan cetakan dengan kualitas yang baik. Printer ini juga mampu mencetak dengan resolusi hingga 4800 x 1200 dpi. Harganya Rp 600-700 ribu.
2. Canon Pixma MG2570s

Lalu, di rekomendasi kedua adalah Canon Pixma MG2570s. Harganya hanya dibanderol sekitar Rp 500-600 ribuan. Produk printer terbaik 2022 ini memiliki body ramping yang cocok ditempatkan ditempat yang sempit.
3. Canon Pixma TS307

Selanjutnya, rekomendasi ketiga printer terbaik 2022 terdapat Canon Pixma TS307. Produk dari Canon ini dibanderol seharga Rp 700 ribu. Fitur yang dimiliki adalah WiFi yang dapat mencetak dari smartphone.
4. Canon Pixma E410

Canon Pixma E410 adalah rekomendasi keempat dari Mediaini. Produk printer terbaik 2022 ini keluaran dari Canon ini berbentuk minimalis. Untuk mainboardnya di bawah catridge. Harganya dibanderol Rp 800.000 ribuan.
5. Brother MFC J200

Di rekomendasi kelima adalah Brother MFC J200. Produk printer terbaik 2022 ini merupakan keluaran dari Brother dan menawarkan berbagai fitur menarik. Bahkan, Anda dapat menyelesaikan beberapa pekerjaan sekaligus. Harganya sekitar Rp 2,7 juta.
6. HP DeskJet Ink Advantage 1216

HP DeskJet Ink Advantage 1216 adalah rekomendasi keenam. Produk dari HP ini dibanderol hanya sekitar Rp 880.000 saja. Printer terbaik 2022 ini sudah memiliki dual drop weight technology di catridge tinta printer original HP.
7. HP LaserJet Pro M201DW

HP LaserJet Pro M201DW adalah rekomendasi ketujuh dari Mediaini. Produk dari HP ini merupakan printer laser monokrom yang dapat mencetak dokumen berkualitas. Harganya dibanderol sekitar Rp 3,8 juta saja.
8. HP Ink Tank 319 Printer

Lalu, di rekomendasi ke delapan adalah HP Ink Tank 319 Printer. Produk keluaran dari HP ini dibanderol seharga Rp 1.649.000. Produk printer terbaik 2022 ini berkapasitas tangki tinta cukup besar sehingga mampu mencetak ribuan kopi.
9. Canon imageClass LBP6030w Printer Laser

Rekomendasi terakhir dari Mediaini adalah Canon imageClass LBP6030w Printer Laser. Produk ini dibanderol sekitar harga Rp 1.479.000. Produk printer terbaik 2022 ini didesain dengan ukuran yang ringkas dan efisien.
Tips Merawat Printer Terbaik 2022 agar Awet
Awet tidaknya printer sangat dipengaruhi oleh bagaimana perawatannya. Adapun salah satu tips dalam merawat printer agar awet adalah dengan rutin menggunakan printer. Dengan bagian-bagian printer yang terus bekerja, membuat kinerja printer menjadi lebih halus.
Lalu, tips kedua adalah dengan memilih tinta printer secara tepat. Pasalnya, salah memilih tinta dapat menyebabkan kebuntuan pada cartridge atau head printer. Jangan lupa juga untuk secara rutin mengganti selang infus. Ada pun lama masa penggunaan selang sangat bergantung pada jenis tinta yang digunakan.
Tips selanjutnya adalah dengan menjaga jumlah cetakan. Sebaiknya, Anda tidak mencetak dalam jumlah banyak. Sebagai gantinya, Anda dapat mencetaknya satu persatu. Dengan demikian, akan memberi sedikit waktu istirahat kepada gear printer dalam proses pendinginan pada bagian permukaan.
Memperhatikan cara menyimpan printer adalah tips selanjutnya dari Mediaini. Pastikan cara menyimpan printer Anda bebas dari debu dan risiko rusak lainnya. Pasalnya, pada printer terdapat berbagai komponen penting yang mudah rusak, apalagi jika terkena debu. (Tri Puspitasari)