MEDIAINI.COM – Bisnis eyelash extension bisa jadi peluang untuk menambah pemasukan. Terutama bagi yang ingin menekuni bisnis kecantikan. Tambahkan informasi jika bisnis kecantikan tidak terpengaruh pandemi termasuk jasa eyelash extension.
Pasalnya, penuaan adalah masalah yang universal. Jadi tidak peduli apa yang terjadi, bisnis ini tetap berjalan. Selain itu, perawatan menjadi salah satu prioritas dalam diri perempuan. Jadi ya akan selalu diminati. Praktiknya pun masih aman sehingga terus diburu.
Cara Memulai Bisnis Eyelash Extension
1. Lokasi Strategis
Langkah pertama dalam memulai bisnis eyelash extension adalah memilih lokasi strategis. Pilihlah lokasi yang dekat dengan target market. Tidak hanya itu, pilihlah lokasi yang mudah dalam hal akses.
2. Buat Usaha Nyaman
Bisnis eyelash extension membutuhkan tempat dan pelayanan yang sangat nyaman. Jadi, buatlah senyaman mungkin. Perhatikan kebersihan untuk memastikan kenyamanan pelanggan. Tidak hanya bersih, pastikan tempat usaha juga rapi. Untuk yang berhijab, Anda bisa membuat lokasi yang lebih nyaman dan privat.
3. Perhatikan Kualitas
Kualitas juga menjadi perhatian khusus dalam bisnis eyelash extension ini. Dengan memberikan kualitas terbaik, maka pelanggan Anda pun akan ketagihan datang lagi dan lagi. Bahkan, mereka juga akan merekomendasikan usaha Anda ke temannya. Untuk itu, siapkan bahan dan peralatan yang berkualitas.
4. Sesuai Passion
Dalam menjalankan usaha apa pun, ada baiknya memilih usaha sesuai passion. Dengan memilih usaha sesuai passion, Anda pun akan menjadi lebih semangat. Merintis bisnis tidaklah gampang, termasuk bisnis eyelash extension. Tapi jika Anda menjalaninya dengan hati, maka ketika menghadapi kesulitan, tidak gampang menyerah.
5. Punya Tim Terapis Sendiri
Dalam memulai bisnis eyelash extension ini, Anda harus punya tim yang solid. Anda bisa membuat tim terapis sendiri. Beri mereka latihan agar memiliki kemampuan yang mumpuni. Jangan hanya kemampuan saja, tetapi sikap juga harus ramah dan pastinya solid.
6. Sediakan Jasa Lain
Layanan utama bisnis eyelash extension adalah mempercantik bulu mata. Tapi tidak salah jika Anda memikirkan untuk memiliki jasa tambahan lainnya. Anda bisa melengkapinya dengan bisnis kecantikan lainnya. Anda juga bisa menambah bisnis kecantikan seperti skincare dan lain sebagainya.
7. Maintain Pelanggan
Menjaga pelanggan agar tetap setia sangatlah penting. Dengan memaintain pelanggan, mereka akan tetap terikat dan dekat dengan usaha Anda. Pasalnya, mereka juga harus melakukan perawatan secara rutin. Dengan memaintain dengan baik, mereka pun akan melakukan perawatan ulang pada bisnis Anda.
Tips Sukses Bisnis Eyelash Extension
Dalam memulai bisnis eyelash extension, ada beberapa tips yang harus diperhatikan. Tips pertama adalah manfaatkan media sosial. Anda bisa menggunakan media sosial sebagai media promosi. Buatlah semua media sosial yang ada.
Lalu, tips kedua adalah memberikan intensif bagi pelanggan. Intensif ini bisa berupa promo atau potongan harga. Anda perlu memberikan potongan harga kepada mereka yang sering datang ke salon. Dengan potongan harga ini, Anda pun dapat mengapresiasi pelanggan.
Tips ketiga adalah melakukan survei daya beli sebelum memulai usaha. Dengan melakukan survei daya beli. Anda pun jadi mengetahui bagaimana daya beli dan kemampuan dalam mengakses jasa eyelash. Dengan demikian, Anda pun dapat menentukan tarif lebih tepat. (Tri Puspitasari)
Foto IIustrasi: Pexels