SEMARANG, MEDIAINI.CO – Menginap di hotel bintang empat kini bukan hanya soal kenyamanan, tapi juga soal pengalaman visual dan gaya hidup. Quest Prime Pemuda Semarang, hotel bintang empat yang berlokasi strategis di Jalan Pemuda No.169, Sekayu, menghadirkan pengalaman menginap modern melalui fasilitas unggulan Sky Pool rooftop, tempat bersantai sambil menikmati pemandangan Kota Semarang dari ketinggian.
Sky Pool di lantai 15 menjadi salah satu daya tarik utama hotel ini. Dengan konsep rooftop swimming pool pertama di kawasan Pemuda, para tamu dapat menikmati relaksasi yang menyatu dengan keindahan panorama kota. Dari ketinggian, pengunjung bisa menyaksikan ikon Tugu Muda, siluet Gunung Ungaran di pagi hari, hingga citylight Semarang saat malam tiba. “Letak kolam renang kami yang berada di rooftop menjadikannya salah satu spot terbaik untuk menyegarkan tubuh sambil menikmati pemandangan,” ujar Dian Permata, General Manager Quest Prime Pemuda Semarang.
Sky Pool tak hanya dirancang sebagai tempat berenang, namun juga sebagai venue multifungsi. Area ini kerap digunakan untuk BBQ dinner, pesta ulang tahun, gathering keluarga, bahkan intimate wedding. Suasana rooftop yang sejuk dan romantis menciptakan nuansa privat yang ideal untuk momen istimewa.
Menambah daya tarik akhir pekan, Quest Prime menghadirkan program kuliner khas bertajuk “Angkringan Senja” setiap Jumat dan Sabtu malam. Tamu dapat menikmati sajian seperti Indomie, gorengan hangat, serta minuman tradisional dengan konsep angkringan modern di rooftop—membawa sensasi street food dalam suasana elegan.
Selain untuk tamu yang menginap, Sky Pool juga terbuka untuk umum dengan syarat dan ketentuan berlaku. Hal ini memberikan kesempatan bagi warga Semarang yang ingin merasakan sensasi staycation singkat tanpa harus bermalam. Quest Prime Pemuda Semarang terus berkomitmen menjadi destinasi urban lifestyle terbaik dengan layanan premium untuk berbagai kalangan.
Sky Pool terbuka tidak hanya bagi tamu yang menginap, tetapi juga untuk pengunjung umum dengan syarat dan ketentuan tertentu. Hal ini menjadi solusi ideal bagi warga Semarang yang ingin merasakan mini staycation di dalam kota.
“Anak-anak saya sangat suka berenang di rooftop. Sambil berenang, kami bisa melihat citylight Semarang. Udara sejuk dan suasananya santai. Rasanya seperti liburan jauh dari rumah padahal masih di dalam kota,” cerita Ibu Angel (35), salah satu tamu yang menginap bersama keluarga.
Quest Prime Pemuda Semarang terus memperkuat identitasnya sebagai urban lifestyle hotel di Semarang, menghadirkan fasilitas modern dan layanan premium untuk keluarga, profesional muda, maupun pelancong bisnis.
Untuk keluarga dan wisatawan yang ingin merasakan pengalaman menginap di hotel ini, saat ini tersedia promo menarik Best Deals 25% OFF untuk pemesanan langsung melalui situs resmi: pemudasemarang.questhotels.com






















