SEMARANG, MEDIAINI.COM – Untuk pertama kalinya, timMegafox Semarang, bekerja sama dengan Perbasasi (PersatuanBaseball dan Softball Seluruh Indonesia) wilayah Semarang, menyelenggarakan tournament bertajuk Megafox Semarang Open 2025. Acara ini berlangsung dari tanggal 25 hingga 29 Januari 2025, di lapangan Prof. Dumadi Universitas Semarang, satu-satunya lapangan softball/baseball yang ada di Kota Semarang.
Tournament ini diikuti oleh 4 tim putra dan 5 tim putri dariberbagai daerah, mencakup berbagai usia dan latar belakang. Dengan tema “Meningkatkan Partisipasi dan RegenerasiSoftball”, acara ini bertujuan untuk memberikan wadah bagipara pemain softball dari seluruh kalangan untuk menunjukkankemampuan mereka serta memperkenalkan olahraga ini kepadamasyarakat luas.
“Melalui tournament ini, kami ingin tidak hanya menciptakankompetisi yang sehat, tetapi juga memperkenalkan lebih banyakorang pada olahraga softball yang masih relatif jarang dikenal di Semarang. Kami percaya bahwa regenerasi atlet softball yang berkelanjutan sangat penting bagi perkembangan olahraga ini di masa depan,” ujar Pratanda – Ketua Panitia Megafox Semarang Open.
Sebagai satu-satunya lapangan yang ada di Kota Semarang, Lapangan Prof. Dumadi Universitas Semarang menjadi tempatyang strategis untuk kegiatan ini. Dengan fasilitas yang terbatas, penyelenggaraan tournament ini juga menjadi kesempatan bagipara penggiat olahraga di Semarang untuk mendiskusikanlangkah-langkah dalam pengembangan dan perbaikan fasilitasolahraga di daerah tersebut.
“Kami berharap Megafox Semarang Open ini bisa menjadi acara tahunan yang tidak hanya mempertemukan para pemain, tetapijuga meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnyaolahraga, serta mendukung tumbuhnya bakat-bakat baru yang akan melanjutkan estafet permainan softball di Kota Semarang,” tambah Pratanda – Ketua Panitia Megafox Semarang Open.
Selain menjadi ajang kompetisi, acara ini juga menjadi peluangbagi penggemar dan masyarakat untuk lebih mengenal dunia olahraga softball, serta mendukung perkembangan atlet lokal. Selama lima hari pelaksanaan, turnamen ini akan menampilkanpertandingan yang menegangkan, penuh semangat, dan kerjasama tim yang luar biasa dari berbagai tim yang ikutberpartisipasi.
Megafox Semarang dan Perbasasi berharap bahwa kegiatan inidapat terus berlanjut dan berkembang setiap tahunnya, membukapeluang lebih banyak bagi generasi muda untuk berkarier di dunia olahraga, serta menjadikan Kota Semarang sebagai pusatpengembangan olahraga softball dan baseball di Indonesia.
Pada partai Final yang dilaksanakan pada 29 Januari bertepatandengan hari Imlek, alhasil beberapa kali lapangan diguyur hujannamun bisa dilanjutkan kembali.
Partai Final Softball Wanita diperebutkan antara Partha vs Megafox yang dimenangkan oleh Partha, sedangkan di tim Laki laki mempertemukan Roundtofu vs Partha yang dimenangkanoleh tim Partha juga. Pada kali ini tim Partha dapat menyabetsemua gelar dan untuk MVP pada pertandingan Final juga didapatkan dari pemain tim Partha Jogja