SEMARANG, MEDIAINI.COM – DP Mall Semarang tidak hanya melakukan rebranding namun lebih dari itu, bisa melakukan inovasi konsep.
Ketua Kadin Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara menegaskan hal itu di sela peringatan ulang tahun ke-15 DP Mall, Selasa 31 Agustus 2022.
Menurutnya, perubahan tidak hanya cukup dengan melakukan rebranding.
Namun harus melakukan perubahan yang fundamental bahkan berasal dari konsep dan merubah segmentasi pasar.
“DP Mall tidak saja berhasil melakukan rebranding dan packaging namun berpikir jauh ke depan sehingga saya yakin 5-10 tahun ke depan, masih akan jadi tempat berbelanja terkeren di Semarang,” terangnya.
Arnaz mengakui sempat mengira mall ini akan tutup karena sepi di tahun 2017.
Namun ternyata di tahun 2019, DP Mall berhasil merubah konsep dan tata wajah sehingga kini menjadi rujukan destinasi wisata.
GM DP Mall Antonius Agung menegaskan pihaknya tidak berhenti melakukan inovasi.
Ketika hadir dengan wajah baru di tahun 2019, banyak tenant-tenant baru yang belum pernah di Jateng dihadirkan di pusat perbelanjaan ini.
Senada, Mall Division Head Sinarmas Land Yeni C Dewi mengakui jika usi 15 tahun belum terlalu matang namun sudah beranjak dewasa.
Namun selama kehadirannya, DP Mall telah berhasil membawa banyak perubahan dengan menghadirkan tenant yang sebelumnya belum pernah ada di Semarang bahkan di Jateng.
Di antaranya Premiere, HnM, Sushi Tei dan juga Uniqlo.
“Dan kami tidak akan pernah berhenti menghadirkan tenant yang sebelumnya belum pernah di Semarang, tunggu saja kejutannya,” ujarnya tanpa menyebut brand yang dimaksud.
Kepala DPMPTSP Kota Semarang Widoyono menegaskan DP Mall memiliki peran vital memajukan ekonomi Kota Semarang.
Tercatat di tahun 2019, laju pertumbuhan ekonomi Semarang di angka 6,86%, lalu di tahun 2020 turun menjadi -1,6%.
Dan di tahun 2021 tumbuh menjadi 5,86% yang bahkan menjadi yang tertinggi se-Indonesia.
“DP Mall berhasil menjawab tantangan era kolaborasi dan disrupsi dengan menghadirkan kenyaman bagi costumer dalam berbelanja,” pungkasnya.***