JAKARTA, MEDIAINI.COM – Perasaan siswa yang telah mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer – Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau UTBK-SBMPTN 2022 tengah dilanda kecemasan lantaran menanti pengumuman hasil SBMPTN 2022 yang akan dibuka esok hari, Kamis, 23 Juni 2022.
Maka tidak mengherankan jika banyak orang yang penasaran dengan hasil ujian mereka dan bertanya-tanya, pengumuman SBMPTN 2022 jam berapa?
Perlu diingat, untuk tahun ini, SBMPTN dapat diikuti oleh siswa lulusan 2020, 2021 dan 2022 dari jenjang pendidikan menengah serta lulusan Paket C dengan umur maksimal 25 tahun pada 1 Juli 2022.
Pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2022 sendiri dibagi ke dalam dua gelombang. Untuk gelombang 1 telah dilaksanakan pada 17-23 Mei 2022. Kemudian dilanjutkan dengan gelombang dua yang telah berlangsung pada 28 Mei – 3 Juni 2022 lalu.
Jadwal Pengumuman Hasil SBMPTN 2022
Berdasarkan jadwal yang dikeluarkan oleh pihak LTMPT selaku pelaksana, pengumuman SBMPTN 2022 akan dilakukan secara serentak pada 23 Juni 2022 mendatang. Dijawalkan link pengumuman mulai dapat diakses oleh siswa pada pukul 15.00 WIB.
Pengumuman SBMPTN 2022 biasanya akan dilakukan secara serempak melalui laman resmi LTMPT atau melalui miror link dari setiap perguruan tinggi negeri (PTN) yang turut berpartisipasi dalam program seleksi mahasiswa baru ini.
Link Pengumuman Hasil SBMPTN 2022
Sama seperti tahun sebelumnya, UTBK-SBMPTN 2022 hanya dapat diakses oleh peserta yang telah mengikuti proses seleksi dan tidak lagi melalui media sosial yang dapat diketahui oleh siapapun. Pengumuman dilakukan dengan mengakses beberapa link yaitu link resmi LTMPT dan link mirror di tiap PTN.
Selain menghindari praktik calo dan penipuan, skema seperti ini juga dipakai untuk melindungi privasi data para peserta. Tak hanya itu, hal ini dilakukan agar mengurangi risiko eror pada sistem karena antusiasme peserta yang mengakses situs pengumuman dalam waktu yang hampir bersamaan. Peserta dapat melihat hasil pengumuman melalui link resmi LTMPT di pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id.
Agar server LTMPT tidak down karena terlalu banyak diakses saat pengumuman SBMPTN 2022, penyelenggara juga menyediakan beberapa link mirror dari PTN yang bersangkutan sehingha dapat diakses peserta jika link utama mengalami eror pada saat waktu pengumuman.
Lantas, apa saja link mirror pengumuman SBMPTN 2022? Berikut ini beberapa link mirror yang dapat digunakan untuk melihat pengumuman SBMPTN 2022:
- https://sbmptn.ugm.ac.id
- https://sbmptn.undip.ac.id
- https://sbmptn.untan.ac.id
- https://sbmptn.ulm.ac.id
- https://sbmptn.unand.ac.id
- https://sbmptn.unpad.ac.id
- https://sbmptn.its.ac.id
- https://sbmptn.unsyiah.ac.id
- https://sbmptn.unsri.ac.id
- https://sbmptn.unhas.ac.id
- https://sbmptn.unesa.ac.id
- https://sbmptn.unimal.ac.id
- https://sbmptn.upnjatim.ac.id
- https://sbmptn.isbi.ac.id
- https://sbmptn.unnes.ac.id
- https://sbmptn.unm.ac.id
- https://sbmptn.untirta.ac.id
- https://sbmptn.uny.ac.id
- https://sbmptn.usu.ac.id
- https://sbmptn.uns.ac.id
- https://sbmptn.unsika.ac.id
- https://sbmptn.ui.ac.id
- https://sbmptn.ipb.ac.id
- https://sbmptn.itb.ac.id
- https://sbmptn.unair.ac.id
- https://sbmptn.unram.ac.id
- https://sbmptn.itk.ac.id
- https://sbmptn.unsrat.ac.id
- https://sbmptn.unp.ac.id
Cara Cek Pengumuman SBMPTN 2022
Setelah mengetahui link pengumumannya, terdapat beberapa hal yang harus dipersiapkan peserta sebelum melihat hasil pengumuman SBMPTN 2022, di antaranya yaitu:
- Nomor pendaftaran
- Tanggal lahir
- NISN
- NPSN
- Jika sudah mempersiapkan persyaratan, maka peserta dapat langsung melihat hasil pengumuman. Berikut ini cara cek hasil SBMLTN yang dikutip melalui laman resmi LTMPT.
- Pilih salah satu link, lalu masuk ke link pengumuman SBMPTN yang dipilih
- Ketikkan nomor peserta UTBK-SBMPTN pada kolom yang disediakan
- Selanjutnya, ketikkan tanggal lahir
- Lalu langkah terakhir klik “Lihat Hasil”
Halaman kemudian akan menampilkan hasil UTBK-SBMPTN 2022 yang memperlihatkan lulus atau tidaknya siswa yang bersangkutan.
Hasil yang muncul bagi peserta yang dinyatakan lolos UTBK-SBMPTN 2022 adalah ucapan selamat beserta data peserta. Namun saat ini jika Anda mencoba untuk mengakses salah satu tautan di atas, pada halaman utama situs akan menunjukkan hitung mundur pengumuman UTBK-SBMPTN 2022.
Jika belum beruntung pada jalur UTBK-SBMPTN, jangan patah semangat. Pasalnya,
Masih ada kesempatan untuk mengikuti seleksi Jalur Mandiri PTN favorit Anda. Melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi Swasta (PTS) juga bisa menjadi pilihan jika Anda tidak lolos jalur UTBK-SBMPTN 2022. (Tivan)