JAKARTA, MEDIAINI.COM – Sumber pendapatan Andika Kangen Band berasal dari banyak pintu. Terlepas dari segala kontroversi, penyanyi dengan nama asli Mahesa Andika Setiawan tersebut cukup sukses dalam dunia hiburan Tanah Air.
Belakangan, namanya kembali viral. Bukan karena dirinya membuat kontroversi. Pria yang dijuluki Babang Tamvan itu menjadi buah bibir setelah gaya bernyanyinya diparodikan oleh dua penyanyi cover, Tri Suaka dan Zinidin Zidan.
Di tengah cibiran warganet terhadap Tri Suaka dan Zinidin Zidan, vokalis Kangen Band itu mendapatkan banyak sanjungan karena bersikap bijak dalam mengatasi persoalan tersebut.
Terlepas dari ramainya kasus tersebut, sosok pentolan band asal Lampung ini memang sering menjadi sorotan. Selain bisa membuat lagu, dia juga punya banyak kontroversi dari suka gonta-ganti pasangan, narkoba hingga jadi artis settingan.
Namun sudah berkarya di dunia hiburan bertahun-tahun, Andika bisa dibilang menjadi artis yang sukses dan punya pundi-pundi uang tak sedikit. Selain dari dunia musik pelantun lagu Doy itu juga memiliki beberapa jenis usaha dan sumber mata pencarian.
Setelah sukses di dunia hiburan bersama Kangen Band, Andika Mahesa lalu mencoba beberapa jalan lainnya untuk menambah pundi-pundi rupiahnya. Lantas, dari mana saja sumber penghasilan Andika Kangen Band? Dirangkum dari berbagai sumber, inilah ulasannya.
Penyanyi
Sumber pertama dan utama yang menghasilkan cuan bagi Andika Mahesa tentu dari profesinya sebagai penyanyi. Meski kini kembali bereuni dengan Kangen Band, ia masih kerap mendapatkan tawaran pekerjaan untuk menyanyi secara off air yang tentunya dibayar dengan harga tinggi.
Royalti Lagu
Selain bernyanyi, Andika Kangen Band piawai membuat lagu hits, entah itu dinyanyikan sendiri, bersama band atau untuk orang lain. Dari setiap lagu yang diciptakannya, dia akan mendapatkan royalti sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Tentunya, royalti lagu menjadi sumber penghasilan pasif bagi pria yang dulu dikenal dengan gaya rambutnya itu.
Bintang Tamu
Dengan segala kontroversi dan perjalanan hidup berliku, Andika Kangen Band menjadi incaran sejumlah program televisi dan YouTube. Siapa sangka, embel-embel julukan “Babang Tamvan” menjadi salah satu sumber rezeki yang dimilikinya hingga kini.
Diantara para personel Kangen Band lainnya, mantan residivis akibat kasus narkoba ini paling eksis di televisi.
Artis Settingan
Dalam sebuah channel YouTube, Andika Kangen Band secara blak-blakan mengaku jika dirinya kerap mendapatkan pundi-pundi rupiah hingga ratusan juta untuk menjadi seorang artis settingan.
Perlu digarisbawahi, maksud dari artis settingan di sini adalah sebagai seseorang yang berpura-pura pacaran maupun nikah siri yang dibayar oleh seorang artis atau publik figur. Namun saat ini, ia mengaku telah tobat dan berhenti untuk menjadi seorang artis settingan.
Jualan Beras
Sebagai putra daerah, Andika tidak melupakan masa lalunya yang berasal dari kalangan bawah, yang kesulitan pangan. Tak ingin mengalaminya di masa depan, ia memantapkan diri untuk menjadi produsen beras.
Mungkin banyak orang yang belum mengetahui bisnis Andika Kangen Band yang ternyata merupakan seorang juragan beras yang cukup terkenal. Walaupun bukan merupakan lini bisnis yang sedang tren, namun perusahaan yang dikelola oleh Andika tersebut sudah cukup populer di Lampung.
Endorsement
Punya followers banyak di akun Instagramnya, Andika juga membuka jasa endorse sama seperti artis-artis lainnya. Apalagi kalau namanya sedang dibicarakan seperti sekarang ini, pasti banyak vendor yang tertarik untuk memakai jasa endorse vokalis 36 tahun tersebut.
YouTube
Merintis karier dari bawah hingga kini ia menjadi vokalis band dengan penghasilan yang fantastis. Siapa sangka penghasilan Andika Mahesa dari YouTube digunakan untuk operasional panti asuhan.
Sikap dermawan Andika dan peduli sesama membuatnya memilih membangun panti asuhan. Panti asuhan Andika Kangen Band tersebut ia danai sendiri. Sikap peduli sesama ini membuat pelantun lagi Cinta Sampai Mati ini membuat publik terkesima. Andika berujar bahwa panti asuhan yang dibelinya yakni semua berasal dari uang YouTube.
“Panti asuhan, gue beli rumah ama tanahnya dari uang entertain. Terus pemasukan dari YouTube, gue pure-in ke pondok pesantren,” kata Andika Kangen Band dikutip dari YouTube Dinamis Musik.
Pernyataan Andika Kangen Band yang menyebutkan bahwa membeli panti asuhan memakai penghasilan YouTube menimbulkan banyak pertanyaan warganet. Seperti pertanyaan berapa penghasilan Andika di YouTube. Pria kelahiran 21 Mei 1983 mengungkapkan bahwa YouTube sudah menghasilkan Rp 22 juta sebulan.
“Penghasilan YouTube (mulai dari) Rp 1 juta, Rp 2 juta, Rp 4 juta. Sekarang pendapatan gue sudah Rp22 juta sebulan sekali,” lanjut duda tersebut.
Pemasukan Rp 22 juta dari YouTube ia pakai untuk kebutuhan operasional panti asuhan. Andika menambahkan ia tidak menyicipi hasil YouTubenya sepeserpun dan itu memang dialokasikannya untuk kegiatan sosial.
“Jujur aja uang YouTube itu gue enggak nerima seribu pun,” pungkasnya.(Tivan)