MEDIAINI.COM – Sereal terbaik bisa membuat sarapan jadi lebih berkualitas dan bikin sehat. Sarapan rutin menggunakan makanan sehat seperti sereal adalah pilihan yang tepat. Sereal yang berbahan dasar gandum bisa meningkatkan energi tubuh, membantu Anda tetap terjaga, penuh semangat dan kerja keras selama beraktivitas seharian.
Sarapan tidak akan membuat Anda gemuk. Justru dapat membantu menurunkan berat badan. Apalagi, jika sarapan tersebut dilakukan dengan konsumsi makanan sehat seperti sereal yang berbahan dasar gandum.
Jika menginginkan pencernaan yang sehat. Rutinlah mengonsumsi sereal di pagi hari. Selain menyehatkan sistem pencernaan, makanan ini juga membuat sistem pencernaan bekerja dengan baik dan jauh dari risiko sakit.
Sereal memiliki peranan yang cukup penting untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Meningkatnya kadar kolesterol bisa membuat tubuh rentan terhadap berbagai penyakit. Tak hanya menurunkan kolesterol, sarapan dengan sereal juga dapat membantu menstabilkan gula darah.
9 Rekomendasi Sereal Terbaik 2022
Berdasarkan penelusuran Mediaini, berikut rekomendasi sereal terbaik yang bisa Anda jadikan pilihan untuk sarapan dan memiliki kandungan yang bergizi.
1. Koko Krunch
Bentuknya yang unik dan rasanya yang enak jadi salah satu alasan mengapa Koko Krunch laku di pasaran. Sereal terbaik ini mengandung 8 vitamin, kalsium, dan juga zat besi. Kemasan Koko Krunch pun berbeda-beda, dari 32 gram hingga box berukuran 330 gram, dengan harga mulai Rp 7.300 – Rp. 80.000.
2. Honey Star
Honey Star memiliki bentuknya yang unik menyerupai bintang. Sereal terbaik ini mengandung gandum dan juga oat serta campuran madu sehingga rasanya enak dan manis. Harga mulai Rp 9.870 – Rp 55.800
3. Milo Granola Sereal
Sereal terbaik ini mengandung oats dan gandum sehingga membuat kenyang lebih lama. Tinggi protein dan zat besi untuk memberikan energi. Harga mulai Rp 7.990 – Rp 82.000
4. Oreo O’s
Sereal Oreo atau Post Oreo adalah sereal dari Korea Selatan. Sereal terbaik ini memiliki kandungan marshmallow sehingga rasanya jadi lebih manis dan memiliki tekstur yang lebih kenyal. Harga mulai Rp 135.000 – Rp 286.000
5. Gery Snack Sereal
Dengan isian krim coklat yang terbuat dari bahan-bahan pilihan, Gery Snack Sereal dapat dimakan langsung sebagai snack atau dapat juga dicampurkan dengan susu untuk sarapan sereal lezat. Sereal terbaik ini memiliki harga yang terjangkau, tapi tetap memberikan rasa yang lezat. Harga Rp 5.800 – Rp 10.000.
6. Froot Loops
Sereal terbaik ini mempunyai kemasan yang unik dengan warna yang beragam, sehingga menjadi daya tarik tersendiri. Froot Loops memiliki kandungan tepung jagung, gula, tepung gandum, tepung barley, minyak kelapa sawit, garam, pewarna (merah bit, beta-karoten dari blakeslea trispora, antosianin), premiks vitamin dan mineral. Harga mulai Rp 28.900 – Rp 48.500.
7. Fitbar
Fitbar mengandung quinoa dan gandum utuh yang mampu membantu Anda untuk memenuhi kebutuhan serat harian. Sereal terbaik ini tersedia dalam berbagai rasa, mulai dari Fitbar Fruits, Fitbar Chocolate, dan Fitbar Nuts. Harga mulai Rp. 18.500 – 36.500.
8. Fruity Pebbles
Fruity Pebbles digemari anak-anak karena warna-warni. Serial terbaik ini memiliki rasa yang segar dari buah-buahan dan tetap cocok disantap dengan susu UHT. Harga mulai Rp 85.000 – Rp 182.000.
9. Kellogg’s Corn Flakes
Kellogg’s Corn Flakes mengandung 89% ekstrak jagung, ekstrak malt, garam, gula, premix vitamin, dan mineral. Karena memiliki bahan dasar jagung, sereal terbaik ini memberikan rasa manis dan enak di lidah. Harga mulai Rp 22.000 – Rp 37.700.
Mengenal Macam-Macam Sereal Terbaik
Sebelum membeli sereal terbaik, penting bagi Anda untuk mengetahui macam-macam sereal agar sesuai dengan kebutuhan tubuh sehingga kesehatan tubuh tidak terganggu. Sereal manis disukai anak-anak hingga dewasa karena rasanya yang manis. Anda tidak perlu menambahkan topping lainnya karena sereal ini sudah mengandung rasa.
Sereal oat atau haver merupakan sereal yang tumbuh di daerah iklim subtropis sedang. Orang Belanda mengenalkan sereal terbaik ini pada penduduk Indonesia dengan nama havermut. Kandungan vitamin dan asam folat dalam sereal dapat membuat tubuh Anda lebih sehat.
Bran cereal adalah sereal terbaik campuran dari sumber serat lain seperti kismis, cornflakes, dan jenis biji lainnya yang mengandung banyak serat. Sereal ini akan lebih cepat membuat Anda merasa kenyang karena tingginya kandungan serat. Selain itu, sistem pencernaan juga akan lebih lancar jika rutin sarapan dengan bran cereal.
Whole grain cereal adalah sereal terbaik yang terbuat dari campuran biji-bijian terutama gandum yang memiliki kandungan serat tinggi. Sereal gandum biasanya memiliki dua versi yaitu yang ditambahkan dengan gula dan yang tidak dicampur gula. Mengonsumsi sereal gandum secara rutin dipercaya dapat mengurangi kolesterol dan membantu kesehatan jantung Anda. (Yeni Endah)