MEDIAINI.COM– Daftar handphone (hp) terbaik Juni 2021 telah dirilis. Ada yang memberikan banyak fitur-fitur canggih meskipun harganya terhitung ekonomis, yaitu Rp 2 jutaan. Merek hp juga kian tahun kian bertambah, dan menyediakan hp dengan beragam pilihan jenis, model, warna, dan fitur-fitur menariknya. Pasalnya, hp termasuk salah satu bagian penting dalam hidup manusia untuk menunjang kegiatannya sehari-hari.
Banyaknya pilihan tipe dan mereka yang tersedia saat ini membuat bingung untuk memilihnya. Beberapa tips memilih hp telah Mediaini rangkum untuk Anda. Pertama, pilihlah hp sesuai budget yang dimiliki dan sesuaikan dengan kebutuhan. Hp terdiri dalam 4 kategori kelas yaitu kelas low-end (Rp 1-2 jutaan), kelas middle-range (Rp 2-5 juta), kelas middle-range to high (Rp 5-8 jutaan), dan kelas high-end (Rp 8 juta ke atas). Setiap kelas dan harganya memiliki fitur-fitur canggih yang berbeda-beda.
Kedua, pilih hp berdasarkan spesifikasinya mulai dari sistem operasi, memori, tipe layar, serta kapasitas baterai dan kamera. Pilih juga berdasarkan kebutuhan dasar seperti untuk berkomunikasi memakai WhatsApp, Facebook, Browser, nonton YouTube dan lain-lain. Untuk mobilitas tinggi yang membutuhkan baterai kapasitas besar misalnya untuk bermain game, maka butuh hp dengan RAM yang besar dan memiliki sistem pendingin. Kebutuhan fotografi dan vlog, membutuhkan hp dengan kamera yang sempurna.
Daftar Handphone Terbaik Juni 2021
Xiaomi Redmi Note 9 Pro
Xiaomi yang baru saja merilis Redmi Note 10 Series ke pasaran, kini turut menghadirkan smartphone terbarunya dengan Redmi Note 9 Pro yang makin murah dari pendahulunya. Hp ini kian terjangkau meski didesain cukup mewah dengan spesifikasi kelas menengah terbaik. berdasarkan situs resmi Xiaomi Indonesia, hp ini dibanderol Rp 2.899.000.
Meski begitu, hp ini telah dibekali dengan processor Snapdragon 720G yang didesain sebagai perangkat gaming. Dengan RAM 6/64GB, hp ini memiliki baterai berkapasitas 5020mAh yang sudah fast charging 33W dengan USB type-C. Tersedia fitur fingerprint dan all face unlock. Kamera utamanya terdiri dari 64MP wide, 8MP ultrawide, 5MP macro dan 2MP depth serta kamera selfie 16MP wide. Layarnya beresolusi 2400 x 1080 FHD+.
Lihat postingan ini di Instagram
beli di shopee
OPPO A54
Brand hijau smartphone ini baru saja merilis seri baru yaitu A54 pada kemarin Maret. Hp ini menggunakan processor Helio P35 dari MediaTek yang andal. Dengan didukung konfigurasi 4/128GB RAM dan memori penyimpanan. Ukuran besar ini memungkinkan Anda untuk menyimpan lebih banyak data dan memperlancar kinerja hp. Memiliki kamera dengan 13MP wide, 2MP macro, dan 2MP depth. Sedangkan kamera depannya menggunakan lensa beresolusi 16MP untuk mendapatkan hasil swafoto yang sempurna.
Hp ini telah dibekali fitur fast charging 18W dengan konektor Type-C yang membuat pengisian daya lebih mudah dan singkat meski sudah memiliki baterai kapasitas 5000mAh. Rasio layar yang besar untuk tampilan sempurna dengan 6,51” yang menampilkan tampilan warna hidup dan jernih. Serta terdapat fitur kenyamanan mata dengan smart sunlight screen dan moonlight screen.
Lihat postingan ini di Instagram
beli di shopee
Samsung Galaxy A12
Merek Samsung telah mendunia dan dipercaya memproduksi hp terbaik dengan fitur-fitur yang lengkap. Salah satu keluaran terbaik dengan harga yang terjangkau dari lini A Series Samsung adalah Samsung Galaxy A12. Smartphone ini diperkuat dengan processor Helio P35 milik MediaTek dengan konfigurasi RAM 4/128GB. Salah satu hp terbaik Juni 2021 ini, dibanderol Samsung seharga Rp 2,1 jutaan.
Meskipun terjangkau, sama seperti produk Samsung yang lainnya memiliki fitur lengkap dan terjamin apik. Samsung A21 mengusung empat sensor kamera yaitu 48MP wide, 5MP ultrawide, 2MP micro dan 2MP depth serta memberikan kamera selfie dengan lensa beresolusi 8MP yang didesain Infinity V Display sehingga makin keren.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca juga: Bisnis Jual Beli Handphone Bekas, Ini Cara Memulainya
Realme Narzo 20
Realme Narzo 20 adalah hp yang didesain untuk para gaming dengan dibekali chipset Mediatek Helio G85 yang powerful. Hp ini tersedia dalam konfigurasi memori internal yang cukup besar sebesar 4GB+64GB. Tersedia dengan dua pilihan warna yaitu Victory Blue dan Glory Silver. Hp canggih ini dibanderol dengan harga murah yakni Rp 2.199.000 yang merupakan harga terbaik untuk hp gaming kelas menengah bawah.
Realme Narzo 20 memiliki dual SIM yaitu Nano SIM, dual stand-by. Dengan resolusi layar 720 x1600 pixel (HD+). Kameranya terdiri dari kamera utama dengan triple (48 MP (main) 8 MP (ultra-wide) dan 2 MP (macro)) serta kamera selfie 8 MP. Baterainya berkapasitas 6000mAh, 18W dengan sistem operasi Android 10.0; realme UI.
Lihat postingan ini di Instagram
beli di shopee
Vivo Y20 2021
Smartphone kelas atas dari merek ternama Vivo yang baru dirilis 2021 ini. Hp Vivo Y20 2021 ini dibanderol seharga Rp 2.199.000 yang masih terjangkau dibandingkan tipe sebelumnya yang dihargai sekitar Rp 2.099.000. Hp ini lebih layak dengan kapasitas RAM 4GB yang lebih besar dari pendahulunya, meski tidak terdapat fitur fast charging. Tapi dengan dukungan baterai berkapasitas 5000mAh hp ini makin terasa lebih apik dan sempurna.
Secara spesifikasi, hp ini menggunakan chipset Helio P35 yang akan memberi dukungan fitur Ultra Game Mode untuk Anda yang hobi ngegame. Kamera hp ini memiliki tiga kamera utama yaitu 13 MP wide, 2 MP macro dan 2 MP depth serta kamera selfie 8 MP. Hp ini juga memiliki memori sebesar 64GB dan dilengkapi dengan fitur sensor fingerprint. Menggunakan sistem operasi Android 10, Funtouch 11.
Lihat postingan ini di Instagram
(Gusti Bintang K.)
Foto Ilustrasi: Pexels
Discussion about this post