MEDIAINI.COM – Sering bepergian, techno savvy dan ekonomis merupakan karakter dari generasi milenial. Maka, peluang bisnis wisata pun terus meningkat karena menjadi pangsa pasarnya para milenial. Tak heran jika kini marak agen travel online yang menawarkan promo jalan-jalan dengan menarik. Terlebih tawaran paket tiket murah pun makin banyak disebar di media sosial.
Maraknya promo dari para agen travel tentu harus membuat kaum milenial perlu menyeleksi. Mana pilihan terbaik yang memberikan pelayanan dan promo menarik. Hasil dari penelusuran Mediaini.com ada rekomendasi 7 brand agen travel online yang paling populer. Berikut ulasannya
1. Pegipegi
Brand dengan perpaduan warna orange dan hitam ini sekilas tampak seperti kata ‘pergi’. Jika ingin pergi-pergi, akses saja pegipegi! Brand ini juga bekerja sama dengan beberapa hotel ternama. Pastinya wisatawan mendapatkan berbagai fasilitas yang menunjang.
2. Tiket.com
Tiket.com menjadi agen travel online yang banyak diburu kaum milenial selain traveloka. Brand yang memiliki logo warna biru dan kuning ini juga sering memberikan promo-promo menarik. Banyak konsumen yang puas dengan promo yang berhasil didapatkan.
3. Agoda.com
Agen travel ini biasanya digunakan untuk booking penginapan di luar negeri. Pasalnya, brand ini sering memberikan promo untuk penginapan. Untuk pengguna kartu kredit, biasanya mendapatkan tambahan promo.
4. Booking.com
Booking.com juga menjadi platform yang membantu reservasi secara cepat. Anda bisa menemukan promo-promo menarik untuk tiket pesawat, rental mobil, taksi bandara, akomodasi, dan atraksi wisata.
Baca Juga : Bisnis Travel Wisata, Masih Membawa Untungkah?
5. Trivago
Trivago juga menjadi salah satu brand agen travel online yang banyak diakses wisatawan. Gaungnya pun sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Trivago akan membantu wisatawan untuk mendapatkan penginapan dengan menyandingkan situs-situs booking. Dari sana wisatawan bisa tahu harga berapa saja yang tertera dari setiap situs booking sehingga membantu dalam memutuskan akan menggunakan situs booking mana yang paling murah.
6. GoIndonesia
Agen travel online ini bisa diakses dengan website barunya di alamat mykaha.com. GoIndonesia melalui aplikasi myKAHA hadir sebagai solusi untuk memesan penginapan dan transportasi. Bahkan, membayar token PLN, pulsa, tagihan, pun bisa dilakukan di sini.
7. Traveloka
Agen travel satu ini bisa dikatakan yang paling populer di kalangan milenial. Agen ini akan membantu wisatawan mendapatkan tiket penerbangan, penginapan, sampai tiket masuk objek wisata. Pada akhir tahun, brand ini sering mengadakan epic sale yang memungkinkan wisatawan ke luar negeri dengan tiket murah bukan main!
Berikan Banyak Keuntungan
Menggunakan jasa agen travel tentu sangat bermanfaat dan menjawab kebutuhan kaum millenial. Mau tahu beberapa kelebihan yang didapatkan dengan menggunakan jasa ini. Pertama, ada paket harga atau promo menarik yang ditawarkan. Hal ini tentu menambah nilai karena bisa menghemat biaya untuk liburan. Kedua, bisa mewujudkan keinginan dan fleksibel. Beberapa pejalan memiliki ketertarikannya masing-masing, ada yang suka dengan wisata sejarah, wisata kuliner atau wisata belanja. Tentu, agen wisata dapat merekomendasikan dan mengatur destinasi sesuai dan keinginan kliennya. Ini juga bisa membuat waktu terencana dengan baik dan fleksibel.
Beberapa kelebihan lain yang juga membuat agen travel jadi populer adalah kepuasan. Menjadi ukuran penting bagi agen travel mampu membuat pelanggannya puas dengan layanan wisata yang diberikan. Ada beberapa perlakuan khusus bahkan disiapkan kepada pelanggan sehingga pelanggan pun pulang membawa cerita yang baik dan turut mempromosikan. Selain itu, asyiknya menggunakan agen travel juga karena kapan saja untuk mengatur waktu wisata pun bebas. Tak perlu harus menunggu waktu untuk berlibur. (Tri Puspitasari)
Discussion about this post