MEDIAINI.COM – Asupan makanan dipercaya berkontribusi besar terhadap kesuburan kandungan wanita. Karena hal inilah, ketika sedang menjalani program kehamilan, semua calon ibu berlomba merombak pola makannya. Dari yang mengonsumsi apapun tanpa pertimbangan ini dan itu, menjadi pola makan yang terstruktur, yang tentu saja sesuai anjuran dokter kandungan.
Makanan yang bagus untuk progam kehamilan adalah makanan yang mengandung banyak selenium, zinc, asam folat dan berbagai zat gizi penting lainnya.
Beberapa makanan yang banyak mengandung zat gizi penting itu dikelompokkan ke dalam makanan penyubur kandungan. Contoh makanan yang tergolong ke dalam kelompok ini misalnya adalah brokoli, jeruk, kwaci, pisang, salmon, kerang-kerangan, juga kurma muda.
Khasiat dalam Kurma Muda
Kurma muda diyakini bisa menyuburkan kandungan. Hal ini lantaran kurma muda mengandung banyak zat penting yang dibutuhkan rahim dalam proses reproduksi, seperti serat dan mineral.
Dalam 100 gr kurma muda terdapat 6,7 gram serat. Hal ini melebihi kebutuhan serat harian sebesar 25%. Kemudian, kurma juga juga mengandung banyak mangan, magnesium, dan potasium. Hal ini penting untuk menambah energi dan menjaga kesehatan tulang, juga menyuburkan rahim dan menguatkan janin.
Dalam kaitannya meningkatkan kesuburan, kurma muda kaya akan hormon oksitosin, dimana hormon ini berperan proses kontraksi pada otot dinding rahim. Kurma muda juga mengandung hormon botosin yang berperan meningkatkan gerak peristaltik pembuluh darah dan uterus rahim sehingga dapat meningkatkan kesuburan.
Kurma muda pun baik dikonsumsi oleh calon ayah lantaran mengandung asam amino yang bisa meningkatkan libido laki-laki. Selain itu, kurma muda juga dipercaya bisa mengatasi impotensi.
Baca juga : Daftar Klinik Kesuburan di Tiga Kota Besar Plus Kisaran Harganya
Bisnis yang Menggiurkan
Karena banyak dicari pasangan muda atau pasangan yang tengah berusaha memiliki keturunan, bisnis kurma muda menjadi bisnis yang cerah ceria dengan omzet hingga puluhan juta rupiah. Berdasar pencarian data Mediaini.com, salah satu penjaja kurma muda yang meraih sukses tersebut adalah pemilik usaha pusat kurma dan oleh-oleh khas Timur Tengah di Padang, Sumatra Barat, yaitu Sisri Dona. Sisri Dona mengaku bahwa dari penjualan kurma muda saja ia bisa meraih omzet sekitat Rp. 50 juta per 150 kilogram.
Kurma muda memang makin dicari dari tahun ke tahun, Sisri Dona memaparkan bahwa di 2020 ini sudah hampir setengah ton kurma miliknya habis terjual. Sedangkan di tahun 2019, penjualan kurma mudanya mencapai 2 ton lebih.
Penjual asal Padang tersebut selalu memesan kurma muda hingga ratusan kilogram per minggunya. Minimal 100 kilogram, maksimal 200 kilogram. Untuk harga jualnya sendiri, Sisri Dona mematok harga Rp. 280 ribu per satu kilogram. Penjualan kurma ini biasa kencang menjelang akhir tahun, dimana kurma memang tengah berbuah dan musim panen. Selepas itu, harga satu kilogram kurma bisa mencapai Rp. 340 ribu.
Menurut pengakuan Sisri Dona, ia mendapatkan kurma muda yang berkualitas tersebut dari Namibia, Sudan Yordania, Mesir dan Arab Saudi. Kini Sisri Dona sudah mempunyai importir di Jakarta. Jadi kurma yang siap panen akan dikirim ke Indonesia melalui importir tersebut. Sesampainya di Jakarta, kurma akan langsung diterbangkan ke Padang.
Baca juga : Promil, Cek Tahapan dan Biaya yang Harus Dikeluarkan
Ramai di Marketplace
Layaknya komiditi lain, kurma muda juga masuk ranah marketplace. Beberapa pedagang yang sudah melek teknologi menjual kurmanya lewat dunia daring agar bisa menjangkau pasar lebih luas. Di Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Lazada dan masih banyak lagi, kurma muda ditawarkan dalam berbagai kisaran harga dan jenis paketan.
Toko Boskurma di Shopee, menjual kurma mudanya dalam kisaran harga Rp. 67.500 hingga Rp. 130.000. Sedangkan toko milik Heniseptining, menawarkan kurma muda dalam satu paket promil. Dimana di dalamnya berisi 1 kotak serbuk kurma, 100 gr madu promil, 2 buah zuriat Mesir, kurma muda, dan masih mendapatkan free testpack. Satu paket promil ini dibanderol dalam harga Rp. 99.000 hingga Rp. 149.000.
Masih di Shopee, toko bernama Nasade02, menjual kurma dalam paket berisi 250 gr kurma muda dan 2 buah zuriah yang dibanderol Rp. 79.000.
Sedangkan di Bukalapak, toko King Fatih Shop menjual satu kilogram kurma muda Ruthob dalam harga Rp. 130.000. (Inten Esty).
Discussion about this post