MEDIAINI.COM – Bisnis buku online bisa jadi peluang usaha untuk ditekuni terlebih bagi pencinta buku. Ada berbagai keuntungan jika Anda menjadi reseller buku. Keuntungan pertama adalah Anda bisa mendapatkan relasi. Dengan relasi ini, dapat membukakan pintu rejeki yang tidak disangka-sangka lainnya.
Keuntungan kedua memilih menjadi reseller buku adalah bisa menjadi penghasilan sampingan yang menghasilkan. Anda bahkan masih bisa mengerjakan pekerjaan yang lain. Jika Anda bisa menjual buu dalam jumlah banyak, tentu keuntungan yang bisa didapatkan jauh lebih banyak.
Keuntungan ketiga menjadi reseller buku adalah tidak memakan waktu banyak. Waktu yang tersisia pun bisa Anda gunakan untuk melakukan pekerjaan produktif lainnya. Pasalnya, menjadi reseller buku merupakan pekerjaan yang bisa dilakukan dengan fleksibel.
Keuntungan keempat menjadi reseller buku adalah pengalaman berkomunikasi langsung dengan konsumen. Tidak hanya mendapatkan relasi, dengan menjadi reseller Anda juga bisa membangun emosi dengan konsumen. Dengan demikian, Anda memiliki peluang lebih besar.
Cara Memulai Bisnis Buku Online
1. Riset
Langkah pertama dalam memulai bisnis buku online, sangat dibutuhkan adanya riset pasar. Dengan adanya riset pasar, Anda akan mengetahui kondisi produk yang akan Anda kembangkan. Anda akan lebih paham apa yang dibutuhkan pasar, harga, hingga cara mempromosikan yang tepat sehingga usaha berkembang pesat.
2. Target Market
Setelah itu, langkah kedua bisnis buku online adalah menentukan target market terlebih dahulu. Dengan menentukan target market, Anda dapat mengkonsep usaha dengan lebih tertata. Ada pun Anda dapat menentukan target market berdasarkan kemampuan keuangan.
3. Jenis Buku
Langkah ketiga dalam memulai bisnis buku online adalah mengenali jenis produknya. Pasalnya, ada beragam jenis novel. Pilihlah yang banyak digunakan orang agar peluang lakunya lebih besar. Jadi toko Anda menyediakan jenis novel yang memang banyak dicari.
4. Supplier
Dalam memulai bisnis buku online, langkah keempat adalah memastikan Anda mendapatkan supplier yang tepat. Pilihlah supplier yang memiliki stok aman. Selain ketersediaan stok, pastikan mereka dapat menyediakan barang yang berkualitas dan dengan harga yang bersahabat tentunya.
5. Modal
Selanjutnya, saatnya Anda menyediakan modal untuk membuka bisnis buku online. Modal sendiri dapat Anda hitung dengan membuat list kebutuhan terlebih dahulu. Selanjutnya, list kebutuhan itu dapat diperkirakan besaran biayanya. Dari sana, Anda pun dapat mengetahui total modal yang dibutuhkan.
6. Promosi
Salah satu langkah dalam memulai bisnis buku online adalah melakukan promosi. Lakukan promosi baik secara online maupun offline. Buatlah semua akun media sosial untuk mempromosikan bisnis. Buka juga lapak di situs e commerce. Maksimalkan dengan pemasaran offline.
7. Jalin Kerjasama
Selanjutnya, untuk memulai usaha buku online adalah dengan menjalin kerjasama. Anda dapat mencari relasi dalam mengembangkan bisnis. Relasi ini bisa berupa supplier, penulis, komunitas pecinta buku, blogger, dan pihak-pihak yang dapat memudahkan pemasaran produk.
8. Kelola Keuangan
Di langkah kedelapan dalam memulai bisnis buku online adalah membuat pengelolaan keuangan yang baik. Pengelolaan keuangan yang baika dlaha yang jelas arus masuk dan keluar kas. Untuk tu, catatlah dengan detail arus keluar dan masuk uang.
9. Copy Writing
Di langkah ke sembilan dalam memulai bisnis buku online adalah membuat copy writing. Copy writing sendiri merupakan seni membuat dan merangkai kata-kata yang akan mempengaruhi seseorang membeli produk yang Anda jual. Anda bisa mempekerjakan seseorang untuk ini.
Tips Sukses Promosi Buku Online
Dalam mempromosikan buku online, ada beberapa tips yang dapat diterapkan agar sukses. Tips pertama adalah dengan mengelola akun media sosial Anda dengan lebih aktif. Anda bisa mempromosikan buku yang Anda jual di media sosial pribadi atau khusus.
Tips kedua adalah dengan menyusun rencana promosi. Ada pun promosi buku dapat dilakukan dengan dua cara. Cara pertama adalah secara online dan cara kedua adalah offline. Cara online tentu saja dengan mempromosikan melalui media sosial. Sedangkan cara offline dapat dari mulut ke mulut.
Tips ketiga adalah dengan memanfaatkan bukti terbit. Pasalnya, ada juga pembaca yang kurang percaya jika Anda berhasil menerbitkan buku. Anda bisa memasukkan bukti terbit in sebagai alat untuk mempromosikan buku Anda. Dengan bukti terbit ini, calon pembaca pun akan perata.
Tips keempat adalah dengan memberi bonus untuk pemesanan. Anda bisa memberikan bosmu seperti gantungan kunci, pembatas buku, dan aksesoris lainnya. Lalu, tips kelima adalah dengan terus melakukan promosi. Jangan hanya melakukan promosi pada saat pre order. (Tri Puspitasari)