MEDIAINI.COM – Bisnis jersey printing bisa jadi peluang. Pasalnya, banyak permintaan custom jersey untuk futsal hingga e-sport yang permintaannya terus naik. Selain itu, harga jersey printing tergolong lebih murah. Orang-orang tidak perlu merogoh kantong terlalu dalam untuk membeli jersey ini.
Dengan proses printing, desainnya pun menjadi lebih fleksibel. Anda bisa meminta desain lebih bebas. Bisa request untuk menambahkan detail-detail pada desain tanpa batas. Soal perawatannya pun lebih mudah. Itulah kenapa peminat jersey printing sangat besar.
Cara Memulai Bisnis Jersey Printing
Tentukan Target Market
Langkah pertama dalam memulai bisnis jersey printing adalah menentukan target marketnya. Memang benar jika konsumen untuk jersey adalah mereka yang menyukai hal-hal seputar dunia olahraga. Namun, pastinya mereka memiliki tingkat perekonomian yang berbeda-beda. Anda bisa menentukan target market berdasarkan kelas perekonomian yang berbeda ini.
Pilih Lokasi Usaha
Langkah selanjutnya adalah menentukan lokasi usaha. Untuk lokasi, bisa pilih untuk tempat memproduksinya dan juga penjualannya. Anda bisa meringkasnya menjadi satu tempat. Namun, pastikan lokasi usaha ini terletak di tempat yang strategis dan akses jalannya mudah, ya.
Memilih Mesin
Dalam proses produksi jersey printing membutuhkan beberapa mesin penunjang. Perbanyak referensi dan lakukan survei pasar terlebih dahulu untuk mendapatkan informasi terkait mesin terbaik untuk produksi jersey printing. Setelah mengetahui rekomendasi mesin terbaik, carilah penjual yang menjualnya dengan harga miring untuk menekan modal.
Memilih Software Terbaik
Semakin baik kualitas perangkat lunak yang digunakan, akan menghasilkan jersey printing yang semakin baik pula. Selain itu, kualitas yang baik mampu mengelola tinta seoptimal mungkin. Dengan memilih software terbaik juga akan awet. Jadi Anda tidak perlu boros untuk menggantinya berulang kali.
Branding dan Promosi
Setelah pemilihan software selesai, saatnya Anda melakukan branding promosi. Lakukan promosi semaksimal mungkin mengingat kompetitor yang Anda miliki di luar sana cukup banyak. Anda bisa memulainya dari promosi online. Buka juga lapak di situs e-commerce. Anda juga bisa bergabung dengan komunitas tertentu sehingga memiliki rekan pengguna jersey.
Modal
Modal menjadi salah satu poin penting dalam memulai usaha jersey printing. Bisa dikatakan modal untuk membuka bisnis jersey printing tidaklah sedikit. Anda membutuhkan modal awal untuk membeli peralatan dan juga modal operasional. Ada pun untuk modal awal Anda membutuhkan Rp 280 jutaan. Anda akan mendapatkan mesin Epson F6270, mesin Heat Press, komputer baru, dan biaya tak terduga sebesar Rp 5 juta.
Lalu modal yang kedua adalah modal operasional. Biaya operasional ini meliputi biaya Ink, transfer paper, biaya listrik, dan kain jersey. Ada pun untuk 1 kain jersey, estimasi biayanya adalah sekitar Rp 35 ribu. Selain itu, Anda juga harus menggaji karyawan sekitar Rp 2,5 juta.
Tips Pilih Jersey Printing Terbaik
Pilih yang Banyak Desain, Siap Pakai, dan Custom
Untuk memilih tempat jersey printing terbaik, Anda bisa melihatnya dari desain yang dimiliki. Jika mereka memiliki desain yang cukup banyak dan juga unik, berarti mereka memiliki SDM yang memang handal dan kreatif. Selain siap pakai tanpa perlu menunggu, pastikan juga mereka menyediakan fasilitas custom.
Lihat Kualitas Printing dan Bahannya
Jersey printing yang baik adalah yang nyaman dan adem saat digunakan. Hal ini pun didukung oleh kualitas printing dan bahannya. Anda bisa menggali informasi terlebih dahulu di tempat produksi terkait bahan dan kualitas printing yang digunakan. Jika kualitas printing dan bahannya baik, Anda bisa memilihnya.
Pilih Sesuai Bujet
Pastikan untuk memilih tempat pemesanan jersey printing sesuai dengan bujetnya. Pasalnya harga jersey printing juga tidak murah-murah amat. Lihat dulu kisaran bujet Anda. Setelah mengetahui bujet, sesuaikan dengan kualitas yang ditawarkan.
Lihat Testimoni
Anda juga bisa melihat testimoni dari pelanggan. Testimoni ini bisa Anda dapatkan dari akun media sosial mereka, lapak e-commerce, hingga website. Jika testimoni cukup baik, berarti pabriknya memang profesional. Sebaliknya jika banyak yang kecewa, ada baiknya Anda berselancar kembali untuk menemukan tempat pemesanan jersey printing. (Tri Puspitasari)
Foto Ilustrasi: Pixabay
Discussion about this post